
Hi Urbie’s! Tahukah kalian bahwa jus labu kuning alias pumpkin juice tak hanya enak rasanya, tetapi juga memiliki banyak manfaat kesehatan, salah satunya kesehatan kulit.
Tak heran bila jus labu kuning sejak dulu dimanfaatkan pula oleh perempuan Korea Selatan untuk merawat kulitnya agar sehat dan cantik alami.
Gabungkan Teknologi Modern dengan Tradisional Korea
Khasiat itu pula yang kemudian membuat semakin banyak produk skin care kini memanfaatkan jus labu kuning untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit, salah satunya Skineye lewat inovasi terbarunya, Pumpkin Puffy Tang Tang.
“Inovasi ini menggabungkan teknologi modern dengan kultur tradisional Korea, memanfaatkan Pumpkin Juice yang telah dikenal lama sebagai solusi alami untuk inflamasi dan puffiness,” kata Project Director Skineye, Clara Carolina Wijaya saat kegiatan “Glow On The Go” untuk memeriahkan Hari Perempuan Internasional 2025 sekaligus peluncuran Pumpkin Puffy Tang Tang di Hutan Kota Plataran GBK, Jakarta, Sabtu (8/3/2025).

Baca Juga:
- Kue Lapis Sarawak, Warisan Kuliner Malaysia yang Terinspirasi dari Indonesia
- Temukan Solusi Fertilitas Terpersonalisasi Terbaik di PLans IVFair 2025, Catat Tanggalnya!
- Rentan Iritasi Kulit, Ini Tips Memilih Popok Dewasa
Lebih lanjut ia menuturkan, Pumpkin Puffy Tang Tang bukan sekadar perawatan biasa. Produk ini, kata dia, terbukti secara klinis meningkatkan skin volume hingga 5.92%, memberikan efek wajah yang lebih kenyal dan sehat.
“Menghasilkan tampilan V-Lifting Effect sebesar 15.51%, dengan membantu mengangkat kontur wajah, menciptakan tampilan yang lebih kencang dan terdefinisi,” jelas Clara.
Atasi Peradangan dan Pembengkakan
Dengan formula inovatif berbasis Pumpkin Juice, solusi ini, kata dia, menghadirkan perawatan kulit yang efektif untuk mengatasi inflamasi (peradangan), puffiness (pembengkakan) dan menjaga elastisitas.
“Menjadikannya pilihan ideal bagi mereka yang ingin wajah lebih fresh, firm, dan glowing,” imbuhnya lagi.
Di kesempatan tersebut, Clara juga membagikan pengalamannya saat menggunakan Pumpkin Puffy Tang Tang untuk pemulihan pascaoperasi liposuction.
Ia mengaku merasakan efek cepat dalam mengurangi pembengkakan.
“Dengan pemakaian rutin sebelum tidur, wajah terlihat lebih fresh, tidak puffy, dan lebih glowing keesokan harinya,” pungkas Clara.