Home Lifestyle Ashley Hotels Group Hadirkan Paket Wedding Elegan Lengkap dengan Prewedding Gratis

Ashley Hotels Group Hadirkan Paket Wedding Elegan Lengkap dengan Prewedding Gratis

180
0
Ashley Hotels Group Hadirkan Paket Wedding Elegan Lengkap dengan Prewedding Gratis
Ashley Hotels Group Hadirkan Paket Wedding Elegan Lengkap dengan Prewedding Gratis. Foto: dok. Ashley Group
Urbanvibes

Halo Urbie’s, kalau lagi membayangkan momen pernikahan impian yang penuh keanggunan, Ashley Hotels Group siap menjadi jawaban. Dengan reputasi sebagai hotel yang menawarkan layanan personal dan venue elegan, kini Ashley Wahid Hasyim dan Ashley Tanah Abang membuka kesempatan spesial untuk para pasangan yang ingin merayakan hari sakral dengan penuh kemewahan sekaligus kenyamanan.

Ashley Hotels Group mempersembahkan paket pernikahan eksklusif mulai dari Rp 40.000.000 net untuk 50 orang. Bukan hanya sekadar paket biasa, setiap pasangan juga akan mendapatkan hadiah istimewa berupa satu sesi prewedding gratis di unit Ashley Hotels pilihan. Inilah yang menjadikan Ashley Hotels sebagai satu-satunya hotel yang menghadirkan keistimewaan ini, agar setiap momen cinta bisa diabadikan dengan lebih bermakna.

Berlokasi strategis di pusat kota Jakarta, baik Ashley Wahid Hasyim maupun Ashley Tanah Abang menawarkan akses mudah untuk keluarga dan tamu dari berbagai wilayah. Venue dengan desain modern yang fleksibel mampu menyesuaikan kebutuhan, mulai dari acara intim hingga perayaan berskala sedang. Nuansa elegan yang tercipta di setiap sudut ruangan menjadikan setiap momen terasa sakral dan berkesan.

Baca Juga:

Tidak hanya soal tempat, kuliner di Ashley Hotels juga menjadi salah satu daya tarik utama. Menu yang dikurasi oleh tim kuliner profesional selalu sukses memanjakan lidah para tamu. Setiap sajian tidak hanya lezat, tetapi juga meninggalkan kesan mendalam yang membuat perayaan semakin sempurna.

Bagi pasangan yang ingin mendokumentasikan momen istimewa, Ashley Hotels menyediakan spot-spot estetik yang pas untuk beauty shoot maupun dokumentasi pernikahan. Ditambah lagi dengan dukungan vendor terpercaya mulai dari dekorasi, hiburan, hingga layanan tambahan, semua detail acara akan ditangani secara profesional. Bahkan, hotel ini memberikan ruang make-up dan ruang tunggu gratis, sehingga keluarga maupun pasangan bisa mempersiapkan diri dengan lebih tenang.

Dengan pengalaman panjang dalam menggelar acara pernikahan dan sangjit, Ashley Hotels konsisten menghadirkan sentuhan personal yang membuat setiap pasangan merasa istimewa. Tim profesionalnya akan memastikan semua berjalan lancar, mulai dari persiapan hingga akhir acara, sehingga pasangan dan keluarga bisa menikmati hari bahagia tanpa beban.

Rayakan cinta dalam balutan elegansi yang tak terlupakan bersama Ashley Hotels Group. Karena momen sakral sekali seumur hidup ini, pantas dirayakan dengan keindahan yang abadi.

Novotel Gajah Mada

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here