Home Entertainment Video Musik “YUKON” Justin Bieber Dirilis: Tampilkan Keluarga Kecilnya Penuh Nuansa Personal

Video Musik “YUKON” Justin Bieber Dirilis: Tampilkan Keluarga Kecilnya Penuh Nuansa Personal

407
0
Video Musik “YUKON” Justin Bieber Dirilis: Tampilkan Keluarga Kecilnya Penuh Nuansa Personal
Justin Bieber foto: dok. Justin Bieber
Urbanvibes

Hi Urbie’s!
Justin Bieber kembali bikin kejutan dengan merilis video musik untuk lagu terbarunya, “YUKON”, pada 5 Agustus (6 Agustus waktu Jepang). Tapi kali ini bukan cuma soal musik atau visual yang apik, melainkan karena momen manis dan intim bersama keluarganya ikut ditampilkan secara langsung. Yup, dalam video ini, Justin tampil bareng sang istri, Hailey Bieber, dan putra kecil mereka yang berusia 11 bulan, Jack-Bruce.

Video musik “YUKON” hadir dalam nuansa hitam putih yang dramatis, digarap oleh sutradara ternama Cole Bennett. Mereka merekamnya di Spanyol dan Italia dengan kamera FX3, GoPro, lalu mengekspornya ke film 16mm agar tampak lebih sinematik dan emosional. Salah satu adegan paling mencuri perhatian adalah saat keluarga kecil ini bersantai di atas kapal pesiar, yang desainnya ternyata terinspirasi dari logo merek pakaian terbaru milik Justin, “Skylrk”. Di sela momen santai, Justin juga memamerkan gerakan khasnya mengikuti lirik “Slide City”, seolah mengingatkan kita bahwa dirinya masih seorang entertainer sejati.

Cole Bennett sempat menuliskan di Instagram bahwa proyek ini adalah pengalaman yang sangat berkesan. “Kami rekam ini beberapa minggu lalu di Eropa. Ini memori yang nggak akan pernah aku lupakan,” tulisnya. Sentuhan personal dalam video ini memang terasa kuat, memperlihatkan sisi lain dari Justin yang selama ini jarang ia tampilkan ke publik—sebagai seorang ayah dan suami, bukan hanya bintang pop global.

Baca Juga:

Lagu “YUKON” sendiri merupakan bagian dari album terbaru Justin yang berjudul “SWAG”, berisi total 21 lagu, menjadikannya album terpanjang yang pernah dirilis oleh sang musisi (tidak termasuk versi deluxe). Album ini juga menandai kembalinya Justin setelah jeda empat tahun dari rilisan album penuh, sejak terakhir kali ia merilis “Justice” pada tahun 2021.

“SWAG” bukan sekadar kumpulan lagu catchy, melainkan refleksi perjalanan emosional Justin sebagai individu. Ia menyebut bahwa kesetiaan dan perannya sebagai suami dan ayah banyak menginspirasi proses kreatif dalam album ini. Hasilnya? Suara yang lebih introspektif dan jujur, menjadikannya karya paling personal sejauh ini dalam kariernya.

Buat Urbie’s yang selama ini mengikuti perjalanan Justin Bieber dari remaja sensasional hingga pria dewasa penuh tanggung jawab, “YUKON” adalah penanda babak baru yang nggak boleh dilewatkan. Visualnya kuat, emosinya terasa, dan musiknya tetap lekat di hati.

Apakah “YUKON” akan jadi lagu favorit baru kamu, Urbie’s?

Novotel Gajah Mada

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here