Home Entertainment Robert Pattinson Diincar Jadi Penjahat Utama Untuk Film Dune: Messiah, Siap Adu...

Robert Pattinson Diincar Jadi Penjahat Utama Untuk Film Dune: Messiah, Siap Adu Akting Bareng Timothée Chalamet?

61
0
Robert Pattinson Diincar Jadi Penjahat Utama Untuk Film Dune: Messiah, Siap Adu Akting Bareng Timothée Chalamet?
Robert Pattinson, foto gettyimages
Urban Vibes

Urbie’s, siap-siap menyambut kehadiran penjahat baru yang mungkin akan mengguncang padang pasir Arrakis! Setelah sukses besar dengan Dune dan Dune: Part Two, sutradara Denis Villeneuve kembali menggebrak dengan Dune: Messiah—dan kabarnya, Robert Pattinson sedang diincar untuk memainkan peran antagonis utama.

Yup, kamu nggak salah dengar. Si vampir ikonik dari Twilight dan sang Batman ini mungkin bakal muncul sebagai musuh bebuyutan Paul Atreides, yang diperankan oleh Timothée Chalamet. Menurut sumber terpercaya, Pattinson sedang dipertimbangkan untuk memerankan Scytale, tokoh antagonis dari novel legendaris karya Frank Herbert. Meski belum ada tawaran resmi yang diberikan, rumor ini sudah cukup bikin fans deg-degan, termasuk kita, Urbie’s!

Dari Bruce Wayne ke Scytale?

Nama Robert Pattinson memang tengah naik daun lagi. Setelah sukses besar dengan The Batman arahan Matt Reeves, aktor ini juga akan tampil di proyek epik The Odyssey besutan Christopher Nolan. Menariknya, Villeneuve dan Nolan dikenal sebagai dua sineas yang selalu menggaet aktor-aktor papan atas. Jadi, nggak heran kalau Pattinson masuk radar.

Dengan karakteristik Scytale yang manipulatif, misterius, dan penuh siasat, peran ini sepertinya pas banget dengan kemampuan akting Pattinson yang semakin matang. Bayangin aja: pertarungan ideologis dan psikologis antara Scytale dan Paul Atreides di tengah gurun Arrakis yang panas—udah kayak duel takdir!

Baca juga:

‘Dune: Messiah’, Akhir Epik Trilogi Villeneuve

Dune: Messiah sendiri merupakan lanjutan langsung dari Dune: Part Two, mengambil latar 12 tahun setelah peristiwa film sebelumnya. Di sini, Paul Atreides sudah menjadi Kaisar, menikahi Putri Irulan namun tetap menjaga hubungan dengan Chani, sang selir tercinta. Intrik politik, konflik batin, dan perlawanan terhadap kekuasaan mutlak akan menjadi inti cerita film ini.

Rencananya, proses syuting akan dimulai musim panas 2025 untuk menyambut jadwal rilis pada 18 Desember 2026. Dan ya, Villeneuve sudah mengonfirmasi kalau ini akan menjadi penutup dari trilogi Dune-nya sebelum ia pindah ke proyek lain. So, this is your last ride di semesta Dune ala Villeneuve, Urbie’s!

Cast Bintang Masih Jadi Andalan

Seperti dua film sebelumnya, Dune: Messiah juga diprediksi akan menampilkan deretan cast bintang. Sebut saja Timothée Chalamet, Zendaya, Florence Pugh, Austin Butler, hingga Jason Momoa. Kalau Pattinson jadi gabung, itu artinya makin banyak powerhouse dalam satu layar. Gokil, kan?

Meskipun pihak Legendary dan Warner Bros. belum buka suara soal kabar ini, kita bisa berharap yang terbaik. Siapa tahu, Robert Pattinson benar-benar muncul dan jadi plot twist yang mengejutkan di film Dune: Messiah!

Urban Vibes

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here