Home Entertainment Lady Gaga Akan Merilis Lagu “Dead Dance” untuk Wednesday Season 2 dan...

Lady Gaga Akan Merilis Lagu “Dead Dance” untuk Wednesday Season 2 dan Perankan Tokoh Misterius.

339
0
Lady Gaga Akan Merilis Lagu “Dead Dance” untuk Wednesday Season 2 dan Perankan Tokoh Misterius.
Jenna Orega & Lady Gaga, foto: ig@ladygaga
ohbeauty.id

Hi Urbie’s!
Siapa yang nggak excited kalau Lady Gaga dan Tim Burton berkolaborasi? Dua nama besar di dunia hiburan ini akhirnya resmi bekerja sama dalam proyek yang sudah bikin banyak penggemar penasaran: musim kedua serial Netflix Wednesday! Yup, menurut bocoran eksklusif dari Variety, Lady Gaga akan merilis lagu baru berjudul “Dead Dance”, yang akan tampil perdana di musim terbaru serial beraroma gotik tersebut.

Lagu ini bukan sekadar soundtrack biasa, Urbie’s. Gaga sendiri juga akan muncul di serial ini sebagai karakter baru bernama Rosaline Rotwood, seorang guru legendaris dari Nevermore Academy yang akan bertemu langsung dengan Wednesday Addams. Karakter ini disebut-sebut akan memberikan nuansa baru yang lebih dramatis dan misterius ke dalam kisah Wednesday yang sudah kita kenal penuh dengan aura gelap dan humor sinis.

Meski perwakilan Gaga belum buka suara untuk mengonfirmasi kabar ini, dua sumber terpercaya menyebutkan bahwa lagu dan video klip Dead Dance dijadwalkan rilis bulan depan—bersamaan dengan debut karakternya di serial. Lagu tersebut direkam bersama tim kreatif di balik album Mayhem, termasuk produser andalan Andrew Watt dan Cirkut, yang dikenal mampu menciptakan suasana sonik yang atmosferik dan teatrikal, khas Gaga banget!

Baca Juga:

Bukan cuma itu, beberapa minggu lalu, Gaga dan Tim Burton dilaporkan terlihat bersama di lokasi unik: Pulau Boneka di Xochimilco, Meksiko. Pulau ini terkenal menyeramkan karena dipenuhi boneka tua yang tergantung di pepohonan dan bangunan. Fans langsung berspekulasi bahwa lokasi itu digunakan untuk proses syuting video klip atau adegan serial. Menambah lapisan misteri yang cocok banget dengan estetika Wednesday dan gaya nyentrik Gaga.

Sayangnya, Gaga nggak hadir saat pemutaran perdana Wednesday Season 2 di London minggu lalu karena sedang menjalani tur dunianya, The Mayhem Ball. Tapi Tim Burton tetap memuji Gaga setinggi langit. “Dia seniman sejati. Bekerja dengannya benar-benar inspiratif,” ujar Burton kepada Variety. Ia juga mengungkapkan betapa kehadiran Gaga, serta aktor-aktor baru seperti Steve Buscemi dan Joanna Lumley, membawa semangat luar biasa di lokasi syuting.

Kehadiran Gaga di Wednesday jelas menjadi salah satu highlight yang paling ditunggu musim ini. Selain suara khasnya yang kuat, karisma dan performanya dijamin bisa memberikan dimensi baru yang dramatis dan intens. Bahkan Burton sempat memberi isyarat bahwa kerja sama mereka belum selesai. Saat diwawancarai di Festival Film Giffoni, Italia, Burton berkata, “Saya telah melakukan sesuatu yang lain dengannya.” Saat ditanya lebih lanjut apakah mereka akan bekerja sama lagi, Burton menjawab singkat, “Saya harap begitu.”

Wah, Urbie’s, apakah ini artinya kita bisa berharap ada proyek musikal ala Tim Burton x Lady Gaga di masa depan? Atau bahkan film horor musikal? Apapun itu, kolaborasi ini jelas bikin kita semakin nggak sabar menanti rilis musim kedua Wednesday dan tentu saja lagu “Dead Dance” yang kemungkinan besar akan viral seperti “Bloody Mary” dulu.

So, siapkan telingamu, dan bersiaplah untuk menari dalam gelap bersama Wednesday dan Lady Gaga!

Novotel Gajah Mada

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here