
Hi Urbie’s! Kabar menarik datang dari dunia perhotelan tanah air. Swiss-Belhotel International, salah satu grup manajemen hotel global terkemuka, resmi menandatangani Hotel Management Agreement (HMA) untuk mengelola Grand Swiss-Belhotel Harbour Bay, hotel bintang lima terbaru yang akan hadir di pusat kawasan strategis Harbour Bay, Batam. Langkah ini bukan hanya memperkuat posisi Swiss-Belhotel di Indonesia, tetapi juga menegaskan komitmen mereka untuk terus berinvestasi di salah satu pasar perhotelan paling berkembang di Asia.
Terletak di jantung Harbour Bay, hotel mewah ini siap membawa standar baru bagi industri perhotelan di Batam. Setiap kamar dan suite dirancang dengan gaya kontemporer berpadu sentuhan alami, menghadirkan kenyamanan elegan untuk tamu bisnis maupun wisatawan. Dengan pemandangan yang menawan serta fasilitas kelas dunia, Grand Swiss-Belhotel Harbour Bay menjanjikan pengalaman menginap yang tak hanya mewah, tapi juga berkesan.
Bapak Hartono, Komisaris PT Hotel Citra Batam Investama, menyampaikan optimismenya terhadap kolaborasi ini. “Kami senang dapat bermitra dengan Swiss-Belhotel International, yang telah menjadi mitra kami lebih dari satu dekade. Kerja sama ini bukan hanya membawa standar internasional ke Harbour Bay, tapi juga memperkuat hubungan yang saling menguntungkan dan berkelanjutan,” ujarnya. Ia menambahkan bahwa proyek ini merupakan langkah strategis untuk mendorong pertumbuhan pariwisata dan investasi di Batam.
Tak hanya sebagai hotel mewah, Grand Swiss-Belhotel Harbour Bay juga diproyeksikan menjadi destinasi utama untuk kegiatan MICE (Meetings, Incentives, Conferences, and Exhibitions). Hotel ini akan dilengkapi dengan salah satu ballroom terbesar di Batam, teknologi modern, serta ruang serbaguna dengan konfigurasi fleksibel. Didukung tim perencana profesional dan sajian kuliner berkualitas tinggi, hotel ini siap menjadi tuan rumah untuk berbagai acara penting — mulai dari konferensi korporat hingga pesta sosial bergaya.
Baca Juga:
- Goodbye, Music Television! MTV Tutup Seluruh Channel Musik di Eropa
- Tom Cruise & Ana de Armas di Kabarkan Rencanakan Pernikahan Futuristik di Luar Angkasa
- Film Baru ‘Jumanji’ Mulai Syuting November, Brittany O’Grady Jadi Wajah Baru di Dunia Petualangan
Mr. Ilkin Ilyaszade, Senior Vice President of Operations and Development untuk Indonesia, menyebut bahwa properti baru ini menjadi simbol komitmen jangka panjang Swiss-Belhotel terhadap Indonesia. “Kami bangga dapat terus menghadirkan standar internasional di Batam dan mendukung pertumbuhan kota ini sebagai pusat bisnis dan destinasi wisata,” ujarnya.
Gavin M. Faull, Chairman dan President Swiss-Belhotel International, juga menegaskan pentingnya pasar Batam bagi perusahaan. “Dengan Swiss-Belinn Baloi, Swiss-Belhotel Harbour Bay, dan Zest Harbour Bay yang telah sukses beroperasi, kehadiran hotel bintang lima ini semakin melengkapi portofolio kami di Batam,” katanya. “Kami berkomitmen memberikan pengalaman berkelas dan bernilai bagi setiap wisatawan yang datang ke kota ini.”
Kawasan Harbour Bay sendiri memang dikenal sebagai pusat gaya hidup dinamis di Batam. Area ini menawarkan beragam fasilitas kuliner, hiburan, hingga terminal feri internasional dengan koneksi langsung ke Singapura. Dengan kehadiran Grand Swiss-Belhotel Harbour Bay, kawasan ini akan semakin memperkuat posisinya sebagai destinasi unggulan bagi wisatawan domestik maupun mancanegara.
Grand Swiss-Belhotel Harbour Bay bukan sekadar hotel baru — tapi simbol bagaimana Batam terus tumbuh sebagai kota kosmopolitan dengan daya tarik global.