Hai Urbie’s! Siap-siap buat kejutan besar yang bakal bikin dunia musik gempar! Coldplay, band rock legendaris asal Inggris, bakal merilis lagu kolaborasi bareng girl group hits Korea Selatan, TWICE! Yap, judul lagunya adalah “WE PRAY (TWICE Version)” resmi dirilis hari Jumat, 18 April 2025. Tandai kalender kamu, karena ini bukan sekadar kolaborasi biasa!
Coldplay baru aja merayakan perilisan album ke-10 mereka, MOON MUSiC, yang keluar pada Oktober 2024 lalu. Nggak lama kemudian, mereka juga ngeluarin versi deluxe-nya, MOON MUSiC (Full Moon Edition), yang langsung jadi perbincangan di mana-mana. Nah, dari situ muncullah lagu “WE PRAY”, sebuah anthem penuh harapan yang berisi pesan doa dan semangat agar semua orang bisa hidup bahagia. Lagu ini udah dirilis dalam berbagai versi kolaboratif sebelumnya—bareng Little Simz, TINI, Elyanna, dan Jasleen Royal.
Tapi versi TWICE ini jelas jadi sesuatu yang spesial, Urbie’s!
TWICE sendiri bukan nama asing di panggung global. Dengan sembilan member yang punya karisma dan vokal luar biasa, mereka udah jadi ikon K-pop yang dicintai di berbagai negara, termasuk Indonesia tentunya. Yang bikin kolaborasi ini makin epic, TWICE juga tampil sebagai pembuka konser Coldplay di Seoul dalam rangkaian tur dunia Music Of The Spheres World Tour – delivered by DHL. Konsernya sendiri digelar selama enam hari berturut-turut di Goyang Sports Complex Park, Korea Selatan, dan sukses besar!
Baca juga:
- Serial “Harry Potter” HBO Umumkan Daftar Pemeran, Siapa yang Jadi Snape dan Hagrid?
- Mangkuluhur ARTOTEL Suites Ajak Keluarga Brunch Seru di Hari Minggu
- Sudah Saatnya Angkat Koper? Ini 7 Tanda Kamu Harus Resign dan Cari Kantor yang Lebih Baik
Kehadiran TWICE di atas panggung Coldplay bukan cuma buat perform doang, tapi juga jadi pemanasan manis buat peluncuran lagu “WE PRAY (TWICE Version)”. Lagu ini nantinya bakal tersedia di berbagai platform musik digital seperti Spotify, Apple Music, dan lainnya mulai 18 April 2025. Jadi pastikan kamu siapin earphone terbaik kamu dan nikmati harmoni megah antara vokal dreamy Chris Martin dan energi ceria ala TWICE.
Buat Urbie’s yang udah ngefans sama Coldplay dan TWICE, ini momen yang nggak boleh dilewatin. Dan buat yang baru kenal salah satu dari mereka, ini kesempatan sempurna buat jatuh cinta sama musik yang menyatukan dunia. Jangan lupa share berita ini ke mutuals kamu ya, biar mereka juga nggak ketinggalan hype-nya!